Desa Sidamukti, 5 Maret 2024 – Sebanyak 15 ibu hamil berpartisipasi dalam kelas ibu hamil yang diselenggarakan oleh Pemerintah Desa Sidamukti, dipandu oleh Bidan Desa Sidamukti, Ibu Sevy Ambarbudi. Acara tersebut difasilitasi oleh Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) Puskesmas dan bidan desa, serta didukung oleh kader Posyandu Desa.
Kelas ibu hamil merupakan kegiatan yang bertujuan untuk memberikan pengetahuan dan keterampilan kepada ibu hamil tentang kehamilan, persalinan, perawatan nifas, dan perawatan bayi baru lahir. Dalam kegiatan ini, para peserta dapat berdiskusi dan bertukar pengalaman untuk meningkatkan pemahaman mereka melalui praktek dengan menggunakan Buku KIA yang difasilitasi oleh petugas kesehatan.
Salah satu fokus utama dari kelas ini adalah memberikan edukasi gizi kepada ibu hamil sebagai upaya pencegahan stunting pada anak. Menyadari pentingnya asupan gizi yang seimbang selama kehamilan, para peserta diberikan informasi yang lengkap dan praktis tentang makanan yang diperlukan untuk menjaga kesehatan ibu dan janin.
Dalam arahannya, Ibu Sevy Ambarbudi, Bidan Desa Sidamukti, memberikan pesan kepada para ibu hamil untuk menjaga kesehatan dan mengonsumsi makanan bergizi. Beliau juga mendorong para ibu hamil untuk rutin memeriksakan kandungan mereka guna memastikan perkembangan janin yang sehat.
Diharapkan melalui kegiatan ini, para ibu hamil dapat merasa lebih siap secara fisik dan mental menghadapi proses kehamilan dan persalinan, serta menjadi agen perubahan dalam menerapkan pola hidup sehat bagi keluarga mereka.
Para peserta sangat antusias dalam mengikuti kegiatan ini dan mengapresiasi inisiatif dari Pemerintah Desa Sidamukti serta semua pihak yang terlibat dalam penyelenggaraan kelas ibu hamil ini. Semangat kolaboratif antara pemerintah, petugas kesehatan, dan masyarakat merupakan modal utama dalam meningkatkan kesehatan ibu dan anak di Desa Sidamukti.